Siapa yang pernah atau bahkan suka jajanan cikibul?

Makanan jajanan yang menawarkan sensasi dingin dan mengeluarkan asap ketika dimakan, baru banyak digemari oleh masyarakat terutama kalangan anak-anak. Tapi tahukah kamu, dibalik sensasi tersebut, menyimpan bahaya bagi kesehatan.

Berdasarkan Surat Edaran nomor KL.02.02/C/90/2023 tentang Pengawasan terhadap penggunaan Nitrogen cair pada produk pangan siap saji, Kemenkes meminta semua pihak untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya konsumsi jajanan ice smoke dan ciki ngebul yang banyak dijual.