3 Juli 2023 , Puskesmas Jetis II menjadi wahana praktik lapangan Peserta Diklat Manajemen Puskesmas angkatan VII Bapelkes DIY.

Dalam kunjungan ini peserta pelatihan mempelajari tentang penerapan manajamen puskesmas di Puskesmas Jetis II yang dilaksanakan melalui tiga tahapan, yaitu Perencanaan (P1), Penggerakan-Pelaksanaan (P2), dan Pengawasan- Pengendalian-Penilaian (P3).

Sesuai Peraturan Menteri Kesehatan no.44 tahun 2016 bahwa pelaksanaan P1-P2-P3 dalam rangkaian siklus manajemen puskesmas yang berkualitas merupakan rangkaian kegiatan rutin berkesinambungan, yang dilaksanakan dalam penyelenggaraan berbagai upaya kesehatan secara bermutu, yang harus selalu dipantau secara berkala dan teratur diawasi dan dikendalikan sepanjang waktu, agar kinerja puskesmas dapat diperbaiki dan ditingkatkan.